Jasa Desain dan Bangun Rumah Arsitek

Ragam Dan Karakter Kolam

Taman tempo dulu cukup dengan rimbunnya pepohonan atau warna warni pepohonan yan gdirawat dengan baik. Kini sebuah taman sesempit apapun menjadi lebih lengkap dan manis jika di dalamnya terdapat kolam air sebagai penyegar .  Air sangat kuat memberi nuansa yang spesifik di hati kita. Tanaman meneduhkan dan air merupakan perpaduan yang menarik untuk sebuah bangunan masif .  Bukan hanya kolam minimalis saja yang menggunakan air sebagai pusat perhatian sebuah taman. Taman tropis juga sangat mengandalkan unsur air sebagai pengurang kegersangan. Kolam minimalis dapat dibedakan dalam beberapa macam antara lain bentuk, tipe, dan gaya.

Untuk bentuk dibagi menjadi 2 yaitu informal dan formal.

* Kolam informal: kolam ini lebih bebas dibandingkan kolam formal. Ditandai dengan bentuk tak beraturan atau bentuk geometris yang dikelilingi berbagai tanaman sehingga berkesan alami. Kolam jenis ini biasanya dibuat berkelok-kelok  sehingga terkesan natural. Biasanya kolam ini dihiasi dengan elemen alam seperti batu-batuan dan tanaman hias. Material perkerasan untuk tepi kolam  formal juga bisa digunakan pada kolam informal.

* Kolam formal : adalah kolam yang bentuknya geometris teratur. Biasanya berbentuk persegi panjang , bulat, oval atau lonjong. Selain itu terdapat variasi dari kolam formal yaitu kolam semilingkaran yang menempel pada dinding atau kolam dengan bentuk kompleks. Model kolam ini cocok dibangun di lahan sempit karena semua lahan yang tersedia dapat dioptimalkanuntuk membangun kolam dan sangat sesuai dengan taman yang mempunyai stepping stone lurus. Kolam ini mempunyai bentuk teratur  dan simetris. Untuk tepi kolam batu alam dalam bentuk lempengan merupakan pilihan tepat bagi yang menginginkan kesan alami dan estetik

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


+ 2 = five

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Jasa Desain dan Bangun Rumah Arsitek