Nuansa Batu Alam Untuk Kamar Mandi
Seperti showroom batu alam, kamar mandipun bisa disulap seperti dalam nuansa batu alam. Anda bisa menggunakan batu alam sebagai bahan pelapis. Batu andesit bisa diaplikasikan pada dinding dan lantai. Sementara batu koral putih digunakan untuk lantai di areal shower dan pancuran.
Kamar mandi terlihat luas karena dinding dipasangi batu andesit yang disusun sirih. Sementara lantai yang digunakan dari batu andesit yang kasar agar tidak licin, mengingat kamar mandi identik dengan air.
Kamar mandi ini terdiri dari WC, wastafel, dan bak mandi. Antara WC dan bak dipisahkan oleh tirai anti air. Sementara antara wastafel dan area mandi bisa dibatasi oleh dinding yang juga bisa difungsikan sebagai lemari.
Lantai menggunakan mosaik batu alam sehingga kamar mandi terkesan luas. Sementara dinding area mandi menggunakan batu andesit.
Bisa juga apabila Anda menyukai nuansa hitam, kamar mandi bisa dibikin nuansa hitam dengan penggunaan batu templek hitam yang disusun acak mesin menjadi point of interest. shower yang dicat hitam dipasang pada bidang putih agar mudah dibedakan dengan dinding kamar mandi.
Pada bagian bathtub bisa diletakkan rak yang dilapisi batu templek yang fungsinya untuk menyimpan sabun, sampo dan peralatan mandi lainnya. Untuk menghilangkan kesan kaku pijakan sebelum bathtub terbuat dari kayu.
Nah mudah bukan memadukan unsur akam ke dalam kehidupan kita sehari-hari..silakan mencoba