Menata Ruang Keluarga
Penataan ruang akan mempengaruhi suasana dari ruangan itu sendiri. Dengan penataan yang apik dan sesuai fungsinya maka rumah akan kelihatan nyaman dan menarik.
Beberapa tips menata rumah yang bisa Anda lakukan sendiri :
* Di ruang keluarga hadirkan lampu yang memberi kesan hangat .
* Tambahkan tanaman dengan ukuran agak besar yang bisa menjadi elemen dekorasi yang membuat ruang terasa asri
* Anda bisa menambahkan bata ekspos yang dicat putih untuk menambah unik ruang keluarga Anda.
* Manfaatkan foto dalam ruangan agar terasa hangat. Bila bingkai foto terlalu kaku, Anda bisa menyusun foto tersebut dengan cara menggantungnya menggunakan tali kemudian bentangkan ke dinding.
* Pajang tanaman artifisial dengan ambalan yang berbentuk unik. Seperti tanaman diletakkan di atas ambalan bundar yang satu sisinya tertutup salah satu sisi tertutup, satu sisinya lagi terbuka sebagai tempat tanaman.
* Anda juga bisa memanfaatkan koleksi kain yang tidak terpakai yang biasanya berakhir di lemari bersama tumpukan baju lainnya. Agar tidak sia-sia coba buat eksperimen di ruang keluarga yaitu dengan membentangkan di atas rak tangga bambu . Sebelum dijadikan elemen dekorasi, pilihlah kain batik yang warnanya kontras dan motifnya unik.
* Cat juga bisa membuat ruang keluarga Anda tampil menarik. Anda bisa memakai beberapa warna cat untuk menghias ruang keluarga. Ambilah beberapa warna cerah, padukan dengan penataan yang unik. Tiga warna sekaligus bisa menghadirkan teknik aplikasi yang menarik.
* Buatlah rak unik misalnya bentuk hexagon yang memberikan bentuk kekinian. Selain rak gantung, Anda bisa membuat beberapa penyimpanan tertutup di bawah bangku atau memanfaatkan ruang kosong di bawah kredenza.
Nah selamat mencoba..l