Jasa Desain dan Bangun Rumah Arsitek

Membuat Meja Kantor Menarik, Ternyata Mudah Banget Lho

membuat-meja-kantor-menarik-ternyata-mudah-1-696x464

Seharian ada di dalam kantor yang padat akan rutinitas dan aktivitas kerja yang banyak, pasti membuat pikiran kalian jadi suntuk. Oleh karena itu, terkadang banyak orang yang bilang bahwa meja kantor jadi sesuatu hal yang penting untuk didekorasi. Lalu, gimana caranya untuk membuat meja kantor menarik? Berikut tips dan triknya!

Cara membuat meja kantor menarik dengan meletakkan vas bunga

Mungkin banyak yang tidak sadar bahwa meletakkan tanaman di atas meja kerja itu membantu kita untuk bisa merasa lebih rileks.

Penambahan vas bunga sangat bagus untuk di tempatkan di meja kerja. Karena vas bunga tersebut bisa memberikan suasana yang sejuk untuk ruangan sekaligus membersihkan polusi udara di dalam ruangan. Jadi semakin menarik deh, kalau meja kerja kalian di kantor ada hiasan vas bunganya!

Coba deh, gunakan peralatan kantor yang berwarna

Cara lain untuk membuat meja kantor menarik adalah dengan mencoba menggunakan berbagai peralatan kantor yang berwarna terang.

Hal ini dimaksudkan untuk memberikan aksen warna cerah, di atas meja kantor yang berwarna netral yang identik banget dengan kesan formal yang bikin gampang bosen.

Berikan pajangan berupa kata-kata motivasi

Membuat meja kantor menarik juga harus dilengkapi dengan pajangan atau tempelan dari kata-kata motivasi, yang bisa memacu semangat kerja kalian ketika sedang merasa capek atau jenuh.

Keberadaan kata-kata motivasi malahan bisa terlihat sebagai elemen dekoratif, yang bisa melengkapi tampilan meja kerja kalian yang sudah diatur rapi ini.

Lakukan pemisahan dan pengelompokan barang-barang

Ketika meja kerja kalian di kantor berantakan, tentu tidak bakalan bisa membuat kalian berkonsentrasi kan ya?! Oleh karena itu, pentingnya untuk melakukan pemisahan dan pengelompokkan barang-barang kantor. Misal pensil dan pulpen ada di satu tempat, kemudian penggaris, penjepit kertas ada di tempat lain yang berbeda. Kelompokkan juga buku-buku dan berkas-berkas penting di satu rak yang berbeda, supaya lebih mudah dicari saat dibutuhkan. Jadi meja kantor bisa tampil bersih, rapi dan menarik!

One Response to Membuat Meja Kantor Menarik, Ternyata Mudah Banget Lho

  1. Nice info, kunjungi juga website kami di https://kontraktorjogja.co.id/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


six + = 13

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Jasa Desain dan Bangun Rumah Arsitek