Jasa Desain dan Bangun Rumah Arsitek

Agar fasade Tampil Menarik dan Estetis

Wajah sebuah bangunan (hunian) dapat dikenali dari bagian depannya (tampak depan). Bagian depan /tampak sering dikenal dengan istilah fasade. Karena fasade merupakan cermin karakter  dari ruang dalam bangunan, maka perencanaan fasade sebaiknya juga harus disesuaikan dengan lay out dan bentuk ruang yang berada di dalamnya.

Karena tampilan fasade bangunan dapat mencerminkan tata ruang dalam sekaligus karakter dari bangunan tersebut , maka hanya dengan melihat wajah / fasade bisa didapatkan gambaran karakter bangunan secara keseluruhan. Citra sebuah bangunan arsitektural sangat ditentukan oleh hasil rancangan fasade yang baik dan benar, karena itu desain fasade biasanya lebih difokuskan dalam proses perencanaan di samping program ruangnya. Hal itu dilakukan agar fasade terlihat menarik dan estetis.

Agar diperoleh desain fasade yang menarik dan estetis sesuiakan tuntutan pemenuhan fungsi, penerjemahan konsep, maupun keselarasan antara desain dengan kondisi dan keadaan lingkungan sekitar di mana bangunan tersebut berada. Upaya lain yang bisa dilakukan untuk membuat fasade menarik adalahj padu padan material fasade, permainan bidang pada fasade, permainan warna dan tekstur maupun permainan garis pada bidang fasade.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


+ seven = 10

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>

Jasa Desain dan Bangun Rumah Arsitek