5 Kesalahan Yang Harus Kamu Hidari Dalam Menata Furniture

5 kesalahan yang harus kamu hidari dalam menata furniture
Menambahkan furniture pada ruangan rumah tentunya akan menjadikan rumah kamu menjadi lebih indah dan nyaman. Tapi apa jadinya jika kamu salah dalam menempatkan furniture.
Kesalahan furniture bisa saja terjadi, meskipun kamu mempunyai furniture yang mahal tetapi jika anda salah dalam menempatkannya pasti tidak akan enak di lihat, dalam artikel ini arsitek77 akan membagikan 5 kesalahan yang harus kamu hidari dalam menata furniture
Nah, berikut ini 5 kesalahan dalam mengatur tata letak furnitur di rumah minimalis yang harus kamu hindari, dilansir berbagai sumber.
1. Terlalu banyak furnitur
Salah satu kesalahan utama dalam menata ruangan adalah terlalu banyak furnitur. Dikatakan Christine Stucker, pendiri Stewart-Schafer, menempatkan terlalu banyak furnitur di sebuah ruangan dapat membuatnya terasa sesak dan berdampak negatif pada aliran ruang.
“Jika Anda menempatkan sofa besar, Anda tidak perlu menempatkan dua kursi yang mengapitnya. Coba tambahkan satu kursi dan meja samping kecil, yang akan menciptakan keseimbangan di dalam ruangan,” kata Stucker, dilansir My Domaine.
2. Salah ukuran
Memiliki furnitur berukuran besar biasanya cenderung lebih menarik. Hanya saja, ini bisa menjadi kesalahan fatal jika ruangan dalam rumah tidak cukup luas untuk menempatkannya.
Furnitur berukuran besar yang diletakkan pada ruang kecil hanya akan membuatnya tampak tidak proporsional dan ruangan terasa semakin sempit. Jadi, pastikan ukuran furnitur sesuai dengan ukuran ruangan dalam rumah.
3. Terlalu rapat dengan dinding
Kadang kita berpikir bahwa mendorong perabotan menempel ke dinding membuat ruangan terlihat lebih besar. Padahal ini tak sepenuhnya benar.
“Ini sebenarnya tidak memiliki efek yang diinginkan dan biasanya meninggalkan kesan ruangan yang tampak aneh dan tidak proporsional,” jelas Nidhi Kapur, pendiri dan CEO Maiden Home, dikutip dari Apartment Therapy.
Jadi, sebaiknya saat meletakkan furnitur jangan terlalu rapat ke dinding. Tempatkan secara proporsional dengan memberi jarak antara dinding dan furnitur.
“Fokus pertama pada menemukan furnitur yang proporsional dengan ruang Anda, dan kemudian letakkan sofa Anda sedikit menjauhi dinding untuk menciptakan ruang yang cukup bagi seseorang untuk berjalan. Ini akan memberi ilusi ruang yang lebih besar,” kata Kapur.
4. Tinggi rendah furnitur
Ukuran tinggi rendah furnitur juga kerap jadi kesalahan. Misalnya pada furnitur di ruang tamu, antara meja dan kursi kadang kerap tak selaras. Atau furnitur pada ruang makan, yang tentunya antara meja dan kursi harus selaras. Bukan hanya untuk penampilan ruangan, tapi juga untuk kenyamanan.
5. Letaknya terlalu simetris
Ruangan yang tertata tentu jadi kepuasan dan kenyamanan bagi pemilik dan penghuninya. Hanya saja, penataan furnitur yang terlalu simetris malah membuat ruangan terkesan membosankan.
“Jangan takut untuk mengguncang! Menggabungkan berbagai gaya, warna, dan proporsi akan membuat rumah Anda terasa ramah dan nyaman,” kata desainer interior Sasha Bikoff.
Dikutip dari www.haibunda.com
[...] Baca Juga : 5 Kesalahan Yang Harus Kamu Hidari Dalam Menata Furniture [...]